Jangan Takut Mahal untuk Lanjut Sekolah!
Sobat Pelita, di Indonesia, masih banyak orang yang menganggap bahwa pendidikan yang baik hanya bisa didapatkan di lembaga pendidikan formal seperti sekolah atau universitas. Namun, tidak semua orang memiliki kesempatan untuk melanjutkan pendidikan di lembaga formal tersebut.
Adanya beberapa faktor finansial, faktor keterbatasan waktu, atau faktor lainnya yang membuat seseorang akhirnya tidak bisa lanjut sekolah. Kita bahas yuk, alasan Sobat Pelita jangan takut mahal untuk lanjut sekolah mulai hari ini!
Atas dasar faktor tersebut, sekolah paket hadir menjadi pilihan masyarakat lho untuk bisa melajutkan pendidikannya karena beberapa faktor tadi. Program sekolah paket adalah program yang dirancang khusus untuk masyarakat yang tidak bisa melanjutkan pendidikan formal karena berbagai alasan, dan memungkinkan mereka untuk mendapatkan ijazah setara dengan ijazah formal.
Stigma sekolah paket
Namun, seringkali adanya penilaian di masyarakat bahwa program pendidikan paket merupakan jalur pendidikan yang inferior alias kurang berkualitas dibandingkan dengan pendidikan formal. Ada anggapan bahwa hanya orang-orang yang tidak mampu atau yang memiliki prestasi belajar yang buruk yang mengambil jalur pendidikan paket.
Padahal pada faktanya, hal tersebut tidak benar ya, Sobat Pelita. Banyak orang sukses dan berprestasi yang berhasil meraih ijazah melalui program sekolah paket. Terlebih lagi, dengan semakin pesatnya kemajuan teknologi, banyak lembaga sekolah paket yang menawarkan program belajar secara online yang bisa diakses dari mana saja dan kapan saja.
Biaya mahal bukan masalah
Selain penilaian tentang kualitas pendidikan, Sobat Pelita juga jangan takut untuk memilih jalur pendidikan di sekolah paket karena masalah biaya. Meskipun biaya yang harus dikeluarkan untuk mengikuti sekolah paket mungkin terlihat mahal, namun biaya tersebut sebenarnya sebanding dengan manfaat yang akan didapatkan.
Selain itu, banyak lembaga pendidikan paket yang menawarkan program beasiswa atau program bantuan biaya yang dapat membantu meringankan beban finansial bagi peserta yang membutuhkan.
Sebagai masyarakat yang cerdas, kita harus mengubah stigma bahwa pendidikan formal adalah satu-satunya jalur pendidikan yang terbaik. Sedangkan sekolah paket adalah jalur pendidikan yang kurang berkualitas. Big No! Kita harus membuka pikiran kita dan memperluas wawasan tentang berbagai jalur pendidikan yang tersedia.
Karena pada akhirnya, tujuan dari pendidikan bukanlah sekadar meraih ijazah formal, tetapi untuk memperluas pengetahuan dan meningkatkan keterampilan. Tujuannya agar kita bisa menjadi pribadi yang lebih baik dan berkontribusi positif bagi masyarakat.
Jadi, jangan takut mahal untuk lanjut sekolah paket ya karena masalah finansial. Setiap orang berhak untuk mendapatkan pendidikan yang berkualitas dan layak ya, Sobat Pelita.
PKBM Pelita Pratama salah satu sekolah paket berkualitas yang ada di Bandung. Dimana Pelita Pratama siap membantu Sobat Pelita lho yang ingin melanjutkan sekolah dengan harga yang terjangkau. Namun, memiliki pendidikan dengan kurikulum nasional dan pengembangan keterampilan yang lengkap.
Sobat Pelita yang ingin konsultasi bisa banget lho ngobrol langsung dengan tim kami langsung ke PKBM Pelita Pratama atau Chat Whatsapp 081222214473 sekarang ya!